Mengapa Cewek itu Tomboy


Kenapa cewek berpenampilan seperti cowok?? 

Saya rasa ada beberapa sebab mengapa mereka bertingkah dan berpenampilan seperti cowok. Bahkan mempengaruhi  kehidupan seksual mereka. 

Akhir-akhir ini saya memang sering sekali menjumpai cewek yang berpenampilan seperti cowok, gaya bicaranyapun hampir mirip seperti cowok, dan cara berjalannya juga menyerupai cowok. Ada apa gerangan mereka memiliki sisi kecowo’an ??? 


Saya tak ingin memandang sinis terhadap mereka, lihat beberapa fakta mengapa mereka seperti itu. 

Apakah tomboy itu Dosa?? Tentu kita sebagai sesama umat tak dapat berkata iya dan tidak.
Beberapa fakta versi saya mengapa Cewek itu memiliki sisi Kecowo’an...

Pengaruh Lingkungan

Banyak fakta yang mengatakan lingkungan mempengarui 95% perilaku dan tingkahlaku seseorang. Misal saja, lingkungan itu terdiri dari 10 cowok-cowok yang kepribadian cowok tulen yang hoby sepak bola tentunya jika ada 2 atau 1 cewek di lingkungan situ akan mengikuti para cowok bermain sepak bola dengan segala atributnya. Gaya penampilan cewek tersebut juga lambat laun akan mengikuti gaya penambilan cowok, dari cara berbicara, berpakaian, berjalan dan bahkan kehidupan seksualnya. Oleh sebab itu tingkah laku tomboy tidak harus dipengaruhi Gen XYY atau dari orok. 


Bisa juga faktor dari orang tua yang semasa kecilnya hingga remaja disodorkan barang-barang milik cowok karena Beliau menginginkan anak cowok. Sehingga si cewek terbiasa dengan keadaan dirinya dan akhirnya bertingkah seperti cowok seperti yang diinginkan orang tuanya. Kalau begini caranya parah banget dong gan....Kasian si anak jadi korban ke-egoisan orang tua. 


Masa Lalu
 
Masa lalu dapat mengubah tingkah-laku seseorang secara gamblang. Masa lalu yang pahit dan menjadikan trauma untuk si korban dapat mengubah sisi kepribadiannya. Masa lalu seorang gadis yang pernah dilecehkan oleh kaum pria sehingga membuat dirinya ketakutan akan menjadikan gadis tersebut berpenampilan seperti pria agar pria tak menganggunya dan melecehkannya lagi. Menurut saya sisi ke-Tomboy-an versi ini hanya untuk melindungi diri dan tak mempengaruhi sisi kehidupan seksualnya. Jadi jangan memandang sebelah mata jika menemui cewek kecowo’an.

Mengikuti Tren

Setelah munculnya Mita personil The Virgin gaya penampilan Tomboy  sangat marak dan tren dikalangan anak muda, terutama dalam gaya berpakaian dan model rambut. Terkadang saya sendiri heran mengapa mereka harus berpenampilan seperti itu, mungkin menurut mereka itu Keren dan menarik perhatian orang disekelilingnya. Tentu saja iya, semua mata akan tertuju ke dirinya. Mengikuti Tren terkini memang gawul tetapi kita harus pandai memilah-milah mana yang baik dan sesuai dengan diri kita. Mita the Virgin mungkin ingin memberikan sisi berbeda agar memiliki ciri khas tersendiri di kalangan selebritis. Nah jika kalian yang mengikuti gayanya hanya manusia biasa yang jauh dari ketenaran.  Apa itu Wajar kawan??? 

Bawaan Gen XYY

Seorang cewek yang memiliki gen XYY pasti memiliki sisi kecowo’an yang sangat nyata di dalam dirinya, semisal cewek tersebut tidak tumbuh payudara layaknya cewek normal. Gaya bicara yang besar seperti cowok serta tingkah laku yang seperti cowok. Tomboy bawaan ini sangat sulit untuk dihilangan meski seseorang itu telah berusaha berubah. Jika faktor Y-nya sangat kuat dapat mengganggu psikis dirinya dan menganggap dirinya memang benar-benar cowok. Butuh bimbingan Psikolog.

Jujur saja saat saya masih kanak-kanak tepatnya masih sekolah dasar, saya pernah bergaya sok kecowo’an gitu. Saat itu saya berpikir itu sangat keren dan akan mengagumkan karena memiliki sisi berbeda. Tapi sejak usia saya semakin bertambah sifat tomboy pada diri saya lambat laun hilang. Saya kembali seperti cewek pada umumnya yang suka mengenakan bando, memakai baju feminim dan atribut cewek lainnya. 


Menurut saya gaya kecowo’an di masa kekanakan itu wajar karena anak-anak itu sedang mencari jati diri dan belum tahu mana itu yang benar untuk dirinya. 


Saya sendiri banyak tidak setuju dan tidak membenarkan jika ada seorang cewek sangat ingin menirukan segala perilaku cowok hingga dia dewasa. Bagi saya itu tidak wajar. Menurut saya itu melanggar norma. Terlebih jika mempengaruhi kehidupan seksualnya. 


Ini hanyalah pandangan dan pendapat versi saya, share pandangan dan pendapat kalian di sini.

0 komentar:

Posting Komentar